Hi loves! Welcome back to my review post today! Another racun yang akan aku sharing di sore ini. Salah satu produk andalanku dari Bioderma nih! Nah, kali ini aku dapat project ini dari Clozette Indonesia dan Bioderma Indonesia.
Yes, jadi sudah dari 2 minggu lalu aku dikirimin produk Bioderma seri #SkinBarrierHeroes. Seri ini terdiri dari Hydrabio Serum dan Atoderm Creme. Kalau kalian belum tau skin barrier itu apa, jadi skin barrier itu adalah lapisan kulit paling luar yang berfungsi sebagai "pintu masuk" hidrasi dan mencegah sesuatu seperti iritan untuk masuk. Nah kalau sudah tau fungsi skin barrier ini, pasti dong kita harus extra ketat menjaga kekuatan skin barrier ini agar kulit kita selalu sehat dan tidak mudah bermasalah. Pastinya, salah satu cara merawat skin barrier adalah dengan tetap menjaga kelembapan kulit.
Beberapa faktor eksternal dan internal yang bisa mempengaruhi skin barrier kita seperti keadaan environment yang terlalu lembab atau terlalu kering, allergen, irritant, pollutan, eksposure matahari langsung, detergent, sabun, aggresive skincare, over eksfoliasi, umur, dan faktor-faktor genetik seperti atopic dermatitis dan psoriasis.
Bioderma punya solusinya nih untuk membantu kita merawat skin barrier kita! Welcome #SkinBarrierHeroes! Yuk kita langsung ke reviewnya!
I personally really love this, dan ga sabar banget mau pakai terus sampai habis dan liat efeknya ke kulit aku dalam jangka panjang!